7.17.2009

Cleartype untuk semua user

Inovasi Cleartype yang diberikan Microsoft di Windows XP memang sangat berguna. Tampilan font menjadi lebih jelas terbaca. Akan tetapi fungsi ini berjalan di tingkat user saja. Pengguna hanya dapat melihatnya setelah logon. Fungsi ini tidak dapat terlihat di Welcome Screen. Tenang saja, bagi Anda yang ingin mempercantik tampilan Windows, dapat menjalankan registry editor untuk menjalankannya.

Jalankan registry editor dan dengan cara klik Start menu, dan pilih “Run”. Berikutnya ketikkan “regedit” pada bidang yang tersedia. Setelah Anda masuk dalam jendela Registry Editor cari nilai berikut:
(default user) HKEY_USERS \ .Default \Control Panel \ Desktop \ FontSmoothing (String Value) HKEY_USERS \ .Default \ Control Panel \Desktop \ FontSmoothingType (Hexadecimal
DWORD Value)

Pastikan bahwa kedua nilai tersebut adalah "2". Dengan begitu, Cleartype akan dijalankan setiap Windows dijalankan. Setiap user bisa menikmati fasilitas ini.

Dari berbagai sumber

0 comments:

Post a Comment